17 Juni 2009

Apakah Blog Akan Terlunta-lunta?

Iman D. Nugroho

Belakangan ini, popularitas blog, perlahan-lahan surut. Banyak situs pertemanan dan situs interactive yang bisa memberikan pelayanan lebih kepada netter untuk bisa secara instan memberi ruang berekspresi. Sudah habiskan masa hidup blog? Sepertinya, justru tidak seperti itu.


Waktu pertama kali berkecimpung di dunia internet, pada tahun 2000 dengan Tehmanis.com, sudah ada feeling bahwa dunia internet di Indonesia akan menghantar negeri ini ke babak baru. Babak tanpa batas wilayah, dan sekat-sekat waktu. Ternyata, hal itu ada benarnya. Betapa internet bisa melipat jarak dan mendekatkan waktu. Belum lagi persoalan benefit lain berupa ilmu pengetahuan yang seakan tak habis-habisnya disajikan melalui internet.

Analogi yang sering saya pakai, internet ibarat kolam, yang di dalamnya berisi berbagai macam benda. Mulai ikan, tanaman air, hingga kotoran manusia dan binatang yang ketampul-ketampul (baca: mengambang)di permukaan air. Terserah kita yang menggunakannya. Bisa sangat bermanfaat, atau hanya melihat gambar bokep artis terkenal (lebih banyak yang nggak jelas).

Saat era blog datang, terlebih lagi. Kalau awalnya kita membutuhkan uang jutaan untuk sekedar memiliki beberapa halaman di internet, kini dengan adanya blog dengan berbagai situs blog, kita bisa secara gratis mendapatkan halaman kita sendiri. Apakah menguntungkan? Jelas. JELAS SEKALI. Ada yang bilang, kita bisa mencari uang dengan menggunakan blog. Ada berbagai fasilitas pencari uang, sebut saja google Adsense atau program banner exchange lainnya.

Saya bukan termasuk yang mencari uang dengan cara seperti itu. Blog, bagi saya adalah "ruang pamer" karya jurnalistik. Di sinilah, saya menggelar semua karya jurnalistik saya. Sebagian saya jual, sebagian lagi sebagai porto folio pribadi. Selain itu, blog juga menjadi sarana curriculum vitae online bagi saya. Misalnya, saya selalu meng-link situs www.iddaily.net dengan idnugroho.blogspot.com. Bermanfaat? Sekali lagi: SANGAT BERMANFAAT.

Sudah beberapa kali saya mendapatkan benefit tidak langsung dari blog. Dalam sebuah side job di Nanggroe Aceh Darrussalam misalnya, kawan dari sebuah NGO internasional melihat karya-karya saya di blog. Juga ketika ada side job lain yang sifatnya lokal, melainkan tetap memerlukan contoh tulisan dan foto.

Karena itulah, bagi saya, blog akan tetap ada gunanya, meski berbagai situs interaktif semakin tampak sexy di depan kita. Jadi, apa alamat blog anda?

Tidak ada komentar:

Posting Komentar