Centre Culturel et de Coopération Linguistique atau dikenal sebagai Pusat Kebudayaan Prancis (CCCF) menyajikan acara kedua di tahun 2011. Setelah “Chinatowns of South East Asia” karya Zhuang Wubin dari Singapura, kali ini saatnya fotografer Prancis.
Dalam kesempatan ini, CCCF untuk pertama kali bekerjasama dengan AJBS Gallery. Pameran foto karya Sébastien Prioul (baca: sébastiang priul) yang bertema “Instants volés” (baca : angstang volé) atau “Momen Sekejap Mata,” akan digelar di jalan Ratna, Surabaya. Pameran akan dibuka pada Kamis, 27 Januari 2011 pk. 18.00 dan berlangsung hingga 16 Februari mendatang.
Foto-foto karya Prioul mengangkat tema keseharian, momen-momen sekejap mata yang sering terlewatkan, namun melalui penglihatannya yang jeli, menjadi menarik untuk disimak.
Terdapat sekitar 50 karya foto dari hasil perjalanannya ke sejumlah negara di dunia, antara lain Mesir, Spanyol, Inggris, Amerika dan Portugal. Pameran akan diiringi oleh musik yang ia pilih yang terinspirasi dari masing-masing foto yang ditampilkan.
No comments:
Post a Comment