Iman D. Nugroho, Press Release
Perdagangan manusia (utamanya pada remaja dan anak-anak) terus terjadi sampai sekarang. Stop now!
Kampanye MTV EXIT (End Exploitation and Trafficking) dengan menggelar konser nasional untuk tingkatkan kewaspadaan dan pencegahan perdagangan orang, mulai digelar pekan ini.
Acara hasil kerjasama MTV Europe Foundation bekerjasama dengan U.S. Agency for International Development (USAID) dan Australian Government’s Agency for International Development (AusAID) ini dimulai 2 Mei, pukul 7 malam, di Jalan Rahadi Oesman, Pontianak. Kemudian berlanjut ke Makassar, Surabaya dan tentu saja Jakarta.
“Saya sangat bangga bisa ikut ambil bagian di tur konser penting dan bisa mengajak orang untuk belajar tentang bentuk modern perbudakan yang tragis ini,” kata Agnes Monica, juru bicara dan juga salah satu artis yang ikut tampil dalam acara ini. Selain Agnes, juga ada Hijau Daun, Superman is Dead, The Changcuters, J-Rock dan Kotak, serta beberapa grup band lokal yang juga tampil di tiga kota itu.
“Konser ini akan menjangkau ribuan orang di Indonesia, sebagian besar anak muda yang beresiko terhadap perdagangan orang,” ujar Cameron Hume, Duta Besar Amerika untuk Indonesia. Sementara Pemerintah Australia merasa bangga dapat mendukung kegiatan anti perdagangan orang ini.
| republish | Please Send Email to: iddaily@yahoo.com |
No comments:
Post a Comment